Home » , , » Hingga September, 21 Nyawa Melayang di Jalanan Blora Akibat Kecelakaan

Hingga September, 21 Nyawa Melayang di Jalanan Blora Akibat Kecelakaan

infoblora.id on 26 Sep 2015 | 08.07

Peristiwa kecelakaan 2 motor dan 1 busa yang mengakibatkan bus terbakar dan 1 korban meninggal. (rs-ib)
BLORA. Jumlah kasus kecelakaan di wilayah hukum Satlantas Polres Blora selama tahun 2015 sejak bulan Januari hingga September ini ternyata masih tinggi. Berdasarkan data yang diperoleh dari Satlantas, diketahui sampai minggu keempat September ini sudah ada 309 kasus terjadi, dimana korban meninggal 21 orang, luka berat 88 orang, luka ringan 411 orang, dengan total kerugian materi senilai Rp 138.150.000.

Kecelakaan dengan korban meninggal dan kerugian tertinggi terjadi di bulan Juli 2015. Ada 37 kasus kecelakaan selama bulan Juli lalu dengan korban meninggal 4 orang, dan total kerugian Rp 38.050.000. Hal ini dikarenakan bulan ini terjadi arus mudik dan balik lebaran, banyak masyarakat yang melakukan perjalanan jauh menggunakan kendaraan bermotor tanpa memperhatikan faktor keselamatan.

Masih teringat kejadian kecelakaan yang melibatkan 2 motor dan 1 bus di Jl.Blora-Purwodadi km 17 Juli lalu. Dimana dalam kejadian tersebut bus garuda mas jurusan Jakarta habis terbakar setelah bertabrakan dengan motor yang mengakibatkan satu korban meninggal.

Sementara itu Kasatlantas Polres Blora, AKP Handoko Suseno menjelaskan bahwa kasus kecelakaan di Blora setiap bulannya masih didominasi anak-anak sekolah dan para pekerja dengan kendaraan sepeda motor. Banyak pelajar yang masih dibawah usia sudah menggunakan motor untuk ke sekolah dan bepergian. Padahal seusianya belum diperbolehkan mengendarai motor sendirian.

“Jumlah kejadian kecelakaan setiap bulannya selalu fluktuatif, rata-rata setiap bulan ada 30 an kejadian. Kami minta agar masyarakat bisa mematuhi aturan berlalu-lintas yang baik di jalan raya. Selain itu para orang tua juga jangan memperbolehkan anak-anak dibawah usia untuk mengendarai sepeda motor sendirian,” jelasnya, Jumat (25/9) kemarin.

Untuk menekan angka kecelakaan tersebut, pihak Satlantas juga mengimbau agar masyarakat menerapkan tiga siap yakni siap mematuhi lalu-lintas, siap kendaraannya serta siap orangnya. Selain itu pihaknya juga rutin melakukan sosialisasi serta penyuluhan kepatuhan peraturan lalu-lintas di sekolah-sekolah dengan sasaran para pelajar dengan haraoan mereka akan lebih memperhatikan pentingnya keselamatan dalam berkendara. (tio-infoblora)
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved