Home » , , » Peduli Bencana Asap & Kekeringan, Seribu Jamaah MAN Blora Gelar Sholat Istisqo

Peduli Bencana Asap & Kekeringan, Seribu Jamaah MAN Blora Gelar Sholat Istisqo

infoblora.id on 13 Okt 2015 | 11.30

Seribuan jamaah dari MAN Blora mengikuti sholat istisqo di areal persawahan kering Desa Tamanrejo
Kecamatan Tunjungan Blora. (rs-ib)
BLORA. Selasa siang (13/10) pukul 10.00 WIB seribuan jamaah yang terdiri dari murid kelas X, XI, XII, guru dan karyawan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Blora menggelar sholat istisqo berjamaah di lahan persawahan Desa Tamanrejo Kecamatan Tunjungan yang keadaannya kering tanpa tanaman pangan satupun.

Kegiatan sholat yang bertujuan meminta hujan ini dirangkaikan dengan sholat dhuha, istighosah dan berlanjut dengan sholat dzuhur berjamaah di lokasi yang sama. Meskipun cuaca saat itu begitu terik dan panas menyengat namun tidak memudarkan semangat para jamaah untuk mengikuti acara hingga selesai.

Syaiful, salah satu siswa MAN Blora yang mengikuti sholat istisqo mengungkapkan bahwa dirinya bersama teman-teman merasa prihatin dengan kondisi kekeringan akibat kemarau di Kabupaten Blora. Selain itu adanya bencana asap di Sumatra dan Kalimantan juga membuat banyak penderitaan warga disana, oleh karena itu sholat istisqo meminta hujan ini dilaksanakan.

“Kami peduli dengan keadaan sekarang ini yang serba kesulitan air akibat kemarau panjang dan parahnya kabut asap yang melanda saudara kita di Riau, Jambi, Palembang dan Kalimantan. Semoga dengan sholat istisqo ini Allah SWT bisa mengijabah doa kami semua agar hujan segera turun dan semua bencana kekeringan dan kabut asap segera berakhir,” ungkapnya.

Para jamaah berdoa dengan khusyuk meminta agar hujan segera turun di Blora.
Sementara itu M Fatah Kepala Sekolah MAN Blora menjelaskan bahwa kegiatan sholat istisqo yang dilaksanakan di area persawahan ini juga memiliki banyak makna selain untuk meminta hujan juga mendoakan agar semua macam bencana yang sedang terjadi segera berakhir.

“Ini bentuk ketaqwaan sebagai seorang umat beragama kepada Allah SWT dan kepedulian terhadap sesama agar segala bentuk bencana baik kekeringan di Blora ataupun bencana asap yang melanda Sumatra dan Kalimantan bisa segera hilang dan berganti dengan keselamatan dan ketenangan,” jelas M Fatah.

Menurutnya kegiatan ini juga sebagai kegiatan praktek pembelajaran bagi anak-anak yang sedang belajar agama di sekolahnya. Dengan adanya pelaksanaan praktek sholat istisqo harapannya para siswa bisa mendapatkan pengalaman yang bisa diterapkan di kehidupan bermasyarakat kelak.

Pelaksanaan sholat dhuha, sholat istisqo, istighosah sampai sholat dzuhur dipimpin oleh imam Anwar Rohim dan seorang khotib Bapak Agus Budi Mulyono. Semua jamaah rela selama 2 jam berpanas-panasan di lahan sawah kering dimana sebagian dari mereka memanfatkan sajadah sebagai peneduh terik saat khotbah berlangsung. (tio-infoblora)
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved