Home » , , » 354 Calon Haji Kloter 39 Kabupaten Blora Dilepas Bupati

354 Calon Haji Kloter 39 Kabupaten Blora Dilepas Bupati

infoblora.id on 24 Agu 2016 | 10.00

Bupati Blora H.Djoko di depan ratusan jamaah haji memberikan sambutan dan arahan sebelum melepas ke Asrama Haji Donohudan. (foto: ag-infoblora)
BLORA. Jamaah calon haji Kabupaten Blora 1437 H yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 39 embarkasi Donohudan Solo mulai diberangkatkan, Rabu dini hari (24/8) dari Pendopo Kabupaten dan dilepas langsung oleh Bupati H.Djoko Nugroho bersama Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si, Kepala Kantor Kemenag, Ketua MUI Blora KH Muharror Ali, dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Blora.

Sejak pukul 03.00 WIB dini hari, ratusan calon haji dengan diantarkan masing-masing keluarganya mulai memadati Pendopo Kabupaten. Sebelum pemberangkatan, seluruh calon haji menerima pengarahan dan pesan-pesan dari Bupati H.Djoko Nugroho.

Dalam sambutannya Bupati menyampaikan bahwa ibadah haji merupakan perjalanan spiritual yang diperintahkan oleh Allah SWT yang ditujukan bagi umat Islam yang mampu secara fisik dan mental.

“Bapak Ibu calon jamaah haji yang telah diberi kesempatan untuk menunaikan haji adalah merupakan orang-orang yang telah dipilh oleh Allah SWT, untuk itu gunakan sebaik-baiknya waktu selama di tanah suci untuk beribadah. Selain itu saya berpesan selama di Arab sana untuk jaga kekompakan, kesehatan, dan jaga nama baik Indonesia khususnya Kabupaten Blora,” ucap Bupati.

Bupati juga meminta agar seluruh jamaah selalu berkoordinasi dan berkomunikasi dengan petugas haji apabila dirasa ada keluhan kesehatan, maupun yang lainnnya.

“Bersabarlah selama melaksanakan ibadah haji. Semoga Bapak/Ibu jamaah haji selalu diberi kemudahan, kelancaran dan saya berharap setelah pulang ada peningkatan kualitas iman, ilmu, amal saleh baik secara individu maupun secara sosial, dan kepada para keluarga yang ditinggal, hendaknya ikhlas merelakan keluarganya untuk menunaikan ibadah haji, berdoa semoga jamaah yang menunaikan ibadah haji diberi kelancaran selama beraktifitas ditanah suci dan pulang kembali ke Blora dengan selamat dan menjadi haji yang mabrur. Saya titip doa semoga Blora kedepannya bisa lebih sejahtera dan bermartabat,” pungkasnya.

Adapun Drs.Tri Hidayat Kepala Kantor Kemenag Blora menyatakan bahwa total calon jamaah haji Kabupaten Blora tahun ini sebanyak 538 yang terbagi dalam 2 kloter yakni 39 dan 65.

“Kloter 39 sebanyak 354 calon haji diberangkat lebih dahulu menggunakan 8 armada bus, sedangkan kloter 65 sejumlah 184 calon haji akan diberangkatkan dari Pendopo Kabupaten juga pada hari Kamis, 1 September mendatang pukul 11.00 WIB,” jelasnya. (rs-infoblora)
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved