Home » , , » Ruangan VIP Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Blora Diresmikan

Ruangan VIP Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Blora Diresmikan

infoblora.id on 10 Sep 2016 | 19.00

Bupati bersama Direktur RS PKU Muhammadiyah Blora meninjau ruang VIP, meski baru diresmikan ternyata sudah ditempati pasien. (foto: ag-infoblora)
BLORA. Banyaknya permintaan peningkatan fasilitas layanan kesehatan di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Blora direspon oleh jajaran direksi dengan pembangunan 5 ruangan VIP. Ruangan tersebut bahkan diresmikan langsung oleh Bupati Blora H.Djoko Nugroho pada Sabtu (10/9) dengan didampingi Forkopimda, Direktur RS PKU dan jajaran PD Muhammadiyah Blora.

Peresmian dilakukan dengan pemotongan pita, digelar bertepatan dengan Milad Muhammadiyah ke 107 tahun ini yang dirangkaikan dengan peletakan batu pertama pengembangan gedung rumah sakit.

“Terimakasih kepada Muhammadiyah yang ikut mengembangkan pelayanan kesehatan masyarakat umum di Kabupaten Blora. Terlebih saat ini sudah ada 2 rumah sakit PKU Muhammadiyah di Kabupaten Blora, baik di Cepu maupun Blora Kota. Semoga ini bisa menjadi pilihan masyarakat dalam kebutuhan pelayanan kesehatan yang baik,” ujar Bupati sambil meninjau ruang VIP baru.

Kepada para tenaga kesehatan, Bupati berpesan agar tetap mengutamakan senyum, salam dan sapa sehingga para pasien yang berobat berasa senang. “Pasien datang dalam keadaaan sakit fisik, jangan ditambahi jadi sakit hati hanya karena pelayanan yang tidak ramah. Kita saja kalau masuk minimarket dapat salam dari pramuniaganya merasa nyaman, apalagi pasien di rumah sakit,” tegas Bupati.

Bupati menyadari masih perlu banyak pembenahan di sektor layanan kesehatan. Sehingga kedepan upaya untuk mengatasi hal tersebut akan digencarkan. Ketika ada pihak swasta yang ikut mengupayakan perbaikan layanan kesehatan, maka menurutnya akan didukung Pemkab.

Sementara itu, Direktur RS PKU Muhammadiyah Blora dr.Arief Tajally menerangkan bahwa dalam kurung waktu 2 tahun terakhir rumah sakit yang dipimpinnya tersebut mengalami kenaikan pasien yang signifikan.

“Dalam dua tahun terakhir pasien kami terus meningkat. Sedangkan kami baru ada ruang rawat inap sebanyak 45 tanpa adanya ruang VIP. Sehingga tahun ini kami tambah ruang rawat inap VIP sebanyak 5. Sedangkan dalam waktu tiga tahun kedepan pengembangan gedung baru diharapkan bisa jadi,” ujarnya.

Ruang VIP tersebut dilengkapi dengan tempat tidur modern, toilet pribadi, TV, AC, sofa untuk penjenguk dan sejumlah fasilitas lainnya. Letaknya yang berada di ujung utara jauh dari jalan raya sehingga terhindar dari suara kendaraan besar. (rs-infoblora)
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved