![]() | |||
Foto : Pasukan Barongan Blora Nara Singa Lodra saat tampil di TMII tahun lalu. |
Dinas Perhubungan Pariwisata Kebudayaan Komunikasi dan Informatika (DPPKKI) Blora telah menyiapkan dua duta seni yang akan unjuk kemampuan di kedua pentas seni budaya tersebut.
‘’Tim yang akan dikirim sudah berlatih beberapa kali. Mereka tinggal diberangkatkan saja,’’ ujar Kepala DPPKKI, Slamet Pamudji, melalui Kepala Bidang Kebudayaan, Suntoyo, Kamis (13/6) kemarin.
Tayub Blora saat tampil di Event Borobudur Interhash 2012 lalu |
Sedangkan di TMII, kata Suntoyo, duta seni Blora menyuguhkan pementasan wayang gaul dengan dalang Ki Hartanto. Disebut wayang gaul karena pagelaran wayang kulit diiringi musik kontemporer berupa perpaduan alat musik tradisional dan modern.
‘’Lakon yang ditampilkan adalah Satrio Piningit,’’ tandas Suntoyo didampingi Ki Dalam Hartanto.
Suntoyo menyebutkan di kedua event tersebut, Blora rutin mengirim duta seninya. Karena itu penampilan duta seni Blora tahun ini bukan kali pertama. Sebab kedua event itu digelar rutin setiap tahun.
‘’Duta seni yang kami tampilkan berbeda-beda setiap tahun karena Blora kaya seni budaya,’’ kata Suntoyo.
Dia mengungkapkan dari pengelaman di tahun-tahun sebelumnya, penampilan duta seni Blora kerap membuat kagum para penonton. Karena itu dia ingin duta seni yang tampil atasnama Blora tahun ini bisa menarik simpati penonton.
‘’Ini juga sekaligus mempromosikan seni budaya Blora di daerah lain,’’ ujar Kepala DPPKKI, Slamet Pamudji. (rs-infoBlora | Suara Merdeka)
0 komentar:
Posting Komentar