Home » , , » Mendekati Lebaran, Stok Elpiji di Blora Dijamin Aman dan Pasokan Terus Ditambah

Mendekati Lebaran, Stok Elpiji di Blora Dijamin Aman dan Pasokan Terus Ditambah

infoblora.id on 30 Jul 2013 | 14.47

AMAN : Pemerintah pastikan pesediaan gas elpiji untuk masyarakat aman sampai lebaran nanti (infoBlora)
BLORA. Kelangkaan hingga melambungnya harga gas elpiji dipastikan tidak akan terjadi di Blora selama Ramadhan maupun Lebaran. Hal itu karena pasokan gas ditambah dengan jumlah cukup signifikan. Jumlah itupun merata di semua agen yang ada di Blora.

"Pada awal bulan puasa sudah tidak terdengar permasalahan terkait elpiji di Blora. Itu karena pasokan lancar dengan jumlah lebih dari cukup. Selama Juli hingga Agustus, pasokan gas elpiji memang ditambah," ungkap Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM (Disperindagkop) Blora, Maskur dalam rapat koordinasi bidang ekuin di ruang pertemuan Pemkab beberapa hari lalu.

Bupati Djoko Nugroho memimpin langsung rapat tersebut. Itu dilakukan karena Bupati menganggap rakor ini sangat penting lantaran menyangkut hajat hidup orang banyak menjelang lebaran.

Tak hanya soal ekonomi, rapat yang diikuti sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan camat serta instansi terkait itupun membahas pula persoalan lain seputar lebaran. Diantaranya kesehatan, lalu lintas, keamanan dan kondisi jalan.

"Jangan sampai soal kelangkaan dan kenaikan gas elpiji seperti yang pernah terjadi beberapa waktu lalu kembali terjadi di bulan puasa dan lebaran, karena itu harus dipastikan pasokannya," tandas Bupati.

Berdasarkan data yang dihimpun, tambahan pasokan gas elpiji di Blora per minggunya mencapai 18 LO ( 1 LO = 560 tabung ). Tambahan tersebut akan berlangsung selama dua bulan Juli - Agustus. Jumlah tersebut sudah termasuk ekstra dopping dan tambahan pasokan untuk agen di Blora.

"Untuk ekstra dropping sendiri mencapai 15 persen," ungkap Suma, salah seorang pengurus Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Blora saat mengikuti rapat tersebut.

Kepala Disperindagkop UMKM, Maskur menambahkan, dalam rangka persiapan Idul Fitri pihaknya menjaga stabilitas harga dan kecukupan stok pangan dengan sejumlah cara. Diantaranya memastikan penyediaan stok pangan dalam keadaan aman selama menghadapi lebaran melalui pengawasan produk pangan yang dibutuhkan masyarakat.

Selain itu juga melakukan operasi pasar untuk produk pangan tertentu melalui pasar-pasar tradisional yang mudah dijangkau masyarakat serta pasar murah. Cara lainnya adalah penyaluran program raskin.

Pihaknya juga melakukan langkah antisipasi perkembangan haraga. Yakni secara berkala melakukan  monitoring perkembangan harga. Selain tu secara berkala mengadakan operasi pasar baik untuk sembako maupun gas elpiji. "Operasi pasar baru akan digelar jika kenaikan harga hingga 10 persen," ungkapnya. (rs-infoBlora | sumber : Suara Merdeka)
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved