![]() |
Bupati meminta kepada Kepala Sekolah agar bisa mengajak siswanya berkunjung ke Pameran Buku awal bulan depan. (foto: dok-infoblora) |
“Saya minta semua Kepala Sekolah
nanti bisa mengajak siswanya agar berkunjung ke Pameran Buku Blora
2017 yang akan dilaksanakan awal November di GOR Mustika. Budayakan
agar mereka rajin membaca buku, karena buku adalah gudangnya ilmu.
Jangan biarkan waktu mereka habis hanya untuk main hape terus,”
tegas Bupati Djoko Nugroho.
Ia lantas mengibaratkan pahala mengajar
siswa selama satu jam sama besarnya dengan mengajak siswa mengunjungi
pameran buku selama satu jam.
“Jenengan semua bisa mengajak
siswanya masuk GOR saja, sudah mbayani. Apalagi kalau mereka membeli
buku dan membacanya, akan lebih mbayani. Mari kita sukseskan pameran
buku yang akan dilaksanakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan,”
lanjutnya.
![]() |
Agenda pelaksanaan Pameran Buku Blora 2017 dari DPK. (foto: dok-infoblora) |
“Insya Allah akan dibuka langsung
oleh Pak Bupati. Selama tujuh hari tersebut, pameran akan buka mulai
09.00 WIB hingga 21.00 WIB, gratis masuk untuk umum,” terangnya.
Untuk memeriahkan pameran tersebut,
pihaknya akan melaksanakan berbagai perlombaan dan menyediakan
doorprice menarik bagi pengunjung yang berbelanja buku. Aneka lomba
itu diantaranya lomba baca puisi, lomba mengarang, lomba geguritan,
lomba dai cilik, lomba bercerita SD, lomba fashion show, lomba
mewarnai dan menggambar, lomba karaoke dan lainnya.
“Jika ingin mengikuti lomba, kami
persilahkan untuk melakukan pendaftaran di Kantor Dinas Perpustakaan
dan Kearsipan yang berada di Jl.Ahmad Yani Komplek Taman Sarbini atau
depan GOR Kolonel Sunandar,” pungkasnya. (humas | res-ib)
0 komentar:
Posting Komentar