BLORA. Proyek pembangunan jembatan
Luwihaji (Ngraho, Bojonegoro) - Medalem (Kradenan, Blora) yang dimulai dengan
ground breaking hari Rabu (1/7/2020), ditargetkan selesai dalam waktu 5 bulan
sehingga bisa diresmikan pada bulan Desember 2020 mendatang.
Hal
itu disampaikan Bupati Bojonegoro, Dr. Hj. Anna Muawanah bersama Wakil Bupati
Blora, H. Arief Rohman, M.Si di sela acara ground breaking, saat naik perahu di
Sungai Bengawan Solo menuju sebrang lokasi jembatan.
“Memang
sebelumnya sempat terkendala izin dari Kementerian PUPR yang belum kunjung
turun. Namun karena kita terus melakukan koordinasi dengan pusat, maka izin
turun akhir Juni kemarin. Sehingga waktu yang masih tersisa sekitar 5 bulan ini
harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk menyelesaikan pekerjaan. Pembangunan
jembatan harus betul betul di awasi dan dicek,” tegas Bupati Bojonegoro, Dr.
Hj. Anna Muawanah.
(( baca juga berita terkait, klik - Bojonegoro dan Blora Gelar Ground Breaking Pembangunan Jembatan Antar Provinsi ))
“Time
table harus betul-betul dihitung, semuanya harus disiapkan. Kalau bisa kerja 24
jam, pakai 3 sift. Kami yakin jika dari perencanaan, pengawasan dan
pelaksanaan, berjalan dengan baik, maka waktu 5 bulan itu bisa kita lakukan
dengan sebaik-baiknya. Semoga Desember kita bisa resmikan, untuk nama nanti
kita cari dulu dan minta masukan dari Pemkab Blora karena ini menghubungkan 2
wilayah Kabupaten,” pungkas Bupati Anna Muawanah.
Hal yang senada juga disampaikan Wakil Bupati Blora,
H. Arief Rohman, M.Si, yang mengatakan bahwa dari pihak Pemkab Blora juga akan
melakukan pengawalan pelaksanaan proyek bersama dengan Pemkab Bojonegoro agar
pembangunan jembatan ini bisa selesai tepat waktu.
(( baca juga, klik - Ini Susunan Konstruksi Jembatan Bojonegoro-Blora Senilai Rp 97 Miliar ))
“Mohon doanya, kita awasi bersama, semoga Desember nanti kita semua bisa kesini lagi untuk melakukan peresmian. Kita berharap prosesnya semuanya lancar, tidak ada halangan apapun,” ucap Wakil Bupati Blora, H. Arief Rohman, M.Si.
Beberapa hari sebelumnya, masyarakat setempat juga telah melaksanakan selamatan untuk memanjatkan doa agar proyek jembatan ini bisa berlangsung aman dan lancar. Sedangkan pekerjaan proyek dilaksanakan oleh rekanan PT. Dwi Ponggo Seto dari Ponorogo, Jawa Timur. (gas-infoblora)
(( baca juga, klik - Ini Susunan Konstruksi Jembatan Bojonegoro-Blora Senilai Rp 97 Miliar ))
“Mohon doanya, kita awasi bersama, semoga Desember nanti kita semua bisa kesini lagi untuk melakukan peresmian. Kita berharap prosesnya semuanya lancar, tidak ada halangan apapun,” ucap Wakil Bupati Blora, H. Arief Rohman, M.Si.
Beberapa hari sebelumnya, masyarakat setempat juga telah melaksanakan selamatan untuk memanjatkan doa agar proyek jembatan ini bisa berlangsung aman dan lancar. Sedangkan pekerjaan proyek dilaksanakan oleh rekanan PT. Dwi Ponggo Seto dari Ponorogo, Jawa Timur. (gas-infoblora)
0 komentar:
Posting Komentar