Pages

17 Apr 2025

SEBANYAK 11 TITIK PERLINTASAN SEBIDANG KERETA API YANG TERSEBAR DI 10 DESA BELUM DILENGKAPI PALANG PINTU


INFOBLORA.ID - 
Sebanyak 11 titik perlintasan sebidang kereta api yang tersebar di 10 desa di Kabupaten Blora tercatat masih belum dilengkapi palang pintu dan tidak dijaga petugas.

Menyikapi kondisi itu, Dinas Perumahan, Permukiman, dan Perhubungan (Dinrumkimhub) Blora meminta pemerintah desa setempat meningkatkan kewaspadaan, terutama menghadapi lonjakan arus kendaraan dan padatnya perjalanan kereta api pascalebaran.

Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Dinrumkimhub Blora, Sunyoto, mengatakan pihaknya telah mengajukan penutupan akses bagi kendaraan roda empat di 11 perlintasan tersebut demi mencegah kecelakaan.

Ada 11 titik perlintasan sebidang tanpa palang di 10 desa yang saat ini belum dijaga.

Untuk itu, pihaknya sudah kirimkan surat ke tiga kecamatan untuk membantu pengawasan

Adapun 10 desa yang dimaksud yakni Desa Gabusan, Desa Jati, Desa Plosorejo, Desa Pengkoljagung, Desa Bekutuk, Desa Kadiren, Desa Sumberejo, Desa Sudung, Desa Tanduran, Desa Kemantren.

Sunyoto menyatakan, Surat pemberitahuan dan koordinasi telah dikirimkan ke Kecamatan Jati, Randublatung, dan Kedungtuban.

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan camat dan kepala desa untuk menyiagakan warga atau petugas lokal agar membantu mengamankan perlintasan sebidang tersebut.

Hal ini mengingat keterbatasan jumlah personel yang dimiliki Dinrumkimhub untuk melakukan penjagaan di semua titik rawan.

Pemerintah desa juga diminta ikut turun tangan menjaga perlintasan sebidang yang sebelumnya tidak ada penjaganya. Ini untuk keselamatan bersama.

Sementara itu, Dishub Blora bersama pihak KAI Daop 4 Semarang juga terus melakukan peninjauan ke lapangan untuk memastikan pengawasan tetap berjalan, utamanya di masa-masa padat mobilitas seperti saat ini.

Langkah ini diambil untuk menekan potensi kecelakaan di perlintasan kereta api yang kerap menjadi titik rawan saat arus lalu lintas meningkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kritik dan Saran serta masukan sangat berharga demi akuratnya informasi dalam portal infoblora.id ini.